Mencegah Batu Saluran Kemih

Posted by Unknown Dec 27, 2012 0 komentar

Ginjal adalah salah satu organ di tubuh yang berperan sangat penting. Jika organ ini tidak ada maka tubuh akan mengalami keracunan karena zat-zat berbahaya yang seharusnya dibuang oleh tubuh kita akan berakumulasi dengan zat-zat lain. Untuk melakukan pembuangan bersifat racun ini, ginjal tidak bekerja sendirian. Sistem kemih terdiri dari sepasang ginjal, sepasang ureter (saluran yang menghubungkan ginjal dan kandung kemih), kandung kemih, dan uretra (saluran menuju genital untuk mengeluarkan urin). Salah satu penggangu sistem kemih adalah adanya batu. Batu ini bisa terbentuk baik di ginjal, ureter, maupun kandung kemih. 
Agar sistem kemih bekerja secara optimal maka pembentukan batu-batu ini harus dicegah. 

Biasanya, gejala-gejala orang yang terkena batu ginjal akan terasa pegal di bagian pinggang. Gejala ini sifatnya relatif dan tidak semua orang mengalaminya. Tapi, gejala yang paling signifikan adalah berubahnya warna air seni. Air seni yang biasanya berwarna putih kekuningkuningan berubah menjadi merah dan kehitam-hitaman, bahkan, sering disertai rasa sakit ketika buang air kecil dan air seninya pun tindak tuntas keluar semua. Pada sebagian orang, gejala batu ginjal juga ditandai dengan demam yang tinggi, kaki bengkak, serta rasa sakit atau nyeri di setiap sendi. Sehingga dokter kadang sulit memastikan apakah orang tersebut terkena batu ginjal, asam urat atau penyakit lainnya. Untuk mendiagnosa lebih rinci, dokter akan meminta pasien melakukan beberapa tes di laboratorium.

Berikut ini, beberapa tips untuk mencegah terbentuknya batu di saluran kemih: 

a. Segera obati jika Anda mengalami infeksi Infeksi yang terjadi di saluran kemih adalah salah satu penyebab terbentuknya batu. Kuman penyebab infeksi akan memecah ureum yang ada dalam urin. Hal ini akan menyebabkan terbentuknya batu. 

b. Perbanyak minum Banyak minum akan membuat urin Anda menjadi tidak pekat dan mampu menampung semua garam yang larut. Hal ini akan menyebabkan batu sulit terbentuk. Anda bisa memilih minuman Anda mulai dari air puith, teh, kopi, atau jus. Tapi bagi Anda yang mempunyai kadar asam urat tinggi sebaiknya menghindari teh dan kalsium yang ada di susu. 

c. Hilangkan kebiasaan menahan buang air kecil Sering kali kita menahan buang air kecil hanya karena malas atau karena toiletnya jorok. Padahal kebiasaan ini bisa menyebabkan timbulnya batu. Menahan buang air kecil akan menyebabkan adanya residu urin di saluran kemih. Endapan ini lama kelamaan akan menyebabkan terbentuknya batu. 

d. Periksa prostat Anda Bagi kaum pria yang sudah menginjak usia 50 tahun, sebaiknya Anda melakukan pemeriksaan prostat secara rutin. Jika Anda mengalami gangguan prostat maka Anda juga akan mengalami gangguan dalam buang air kecil. Setiap kali Anda buang air kecil biasanya akan ada sisa urin di saluran kemih. Jika ini terjadi berulang-ulang, maka akan menyebabkan terbentuknya batu. 

e. Kurangi produk susu Batu ginjal yang biasa terbentuk adalah batu yang terbentuk dari kalsium oksalat atau kalsium fosfat. Produk-produk susu adalah sumber kalsium tertinggi. Jika Anda rentan mengalami batu ginjal maka sebaiknya Anda mengurangi konsumsi produk-produk susu. Konsumsi mentega dan keju juga sebaiknya dibatasi karena selaim sumber kalsium, mentega dan keju juga merupakan sumber lemak yang tidak baik bagi jantung Anda. Konsumsi suplemen kalsium memang bisa menguatkan tulang Anda tapi ini juga meningkatkan risiko Anda mengalami batu ginjal.

 f. Hindari gout Penderita gout atau asam urat lebih rentan mengalami batu ginjal. Kadar asam urat yang tinggi dalam darah akan menyebabkan mengendapnya kristal asam urat di ginjal sehingga terbentuk batu.

 g. Pilih vitamin dan obat dengan bijak Tahukah Anda bahwa ada vitamin dan obat yang bisa merangsang terbentuknya batu ginjal? Dan tahukah Anda ada juga vitamin yang bisa mencegah pembentukan batu di tubuh Anda? Obat-obatan jenis antasida (penekan asam lambung) mengandung kalsium dan dapat merangsang pembentukan batu ginjal. Jadi sebaiknya kurangi penggunaan obat-obatan glongan antasida. Vitamin C dosis tinggi (lebih dari 3.000 mg per hari) dapat meningatkatkan risiko Anda terkena batu ginjal. Sebab vitamin C akan diubah menjadi oksalat dalam tubuh Anda. Jadi jika Anda termasuk beresiko terkena batu ginjal sebaiknya kurangi suplemen vitamin C dosis tinggi. Vitamin yang bersahabat bagi kesehatan sistem kemih Anda adalah vitamin A dan B. Vitamin A sangat penting bagi kesehatan saluran kemih Anda. Jumlah vitamin A yang direkomendasikan bagi orang dewasa adalah 5.000 IU.

 Makanan yang kaya vitamin A antara lain ubi, labu, brokoli, dan wortel. Berdasarkan penelitian diketahui bahwa vitamin B6 dapat menurunkan risiko terbentuknya batu di sistem kemih. Tapi jangan mengonsumsi vitamin B6 melebihi 25 mg dalam sehari. h. Kurangi makanan yang kaya oksalat Oksalat adalah salah satu penyebab terbentuknya batu ginjal. Hindari makan bayam, jeruk, teh, kola, coklat, dan kacang secara berlebihan. i. Berolahragalah secara teratur Salah satu faktor penyebab terjadinya batu ginjal adlaah kurang gerak. Olahraga secara teratur akan membuka jalan bagi kalsium untuk keluar dari aliran darah dan masuk ke dalam tulang. Hasilnya tulang Anda akan menjadi lebih kuat dan risiko terkena batu ginjal akan berkurang
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Mencegah Batu Saluran Kemih
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://dewaherbalku.blogspot.com/2012/12/mencegah-batu-saluran-kemih.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.